Assalammualaikum wr.wb.
Hallo sobat rahmahnz
Mencari nafkah memang kewajiban para suami. Namun, adakalanya kan saat lagi sulit apalagi pas pandemi kemarin banyak banget Bapak-bapak yang dirumahkan.
Akibatnya keuangan rumah tangga jadi terguncang, mau bayar kontrakan, bayar listrik, bayar bpjs, semuanya terganggu. Makan juga jadinya harus diirit-irit banget ðŸ˜ðŸ˜
Kali ini gw pengen berbagi ide jualan yang pas buat ibu rumah tangga.
Semoga menginspirasi mamak-mamak strong di luar sana.
1. JUALAN MAKANAN HOME MADE
Photo by DapurMelodi from Pexels |
Makanan home made atau buatan sendiri bisa berupa yang sudah matang atau semi matang. (Apa tuh semi matang?)
Kalau yang sudah matang semisal kue, gorengan, pecel, urap, masakan rumah.
Kalau yang semi matang semacam frozen food atau makanan yang bisa disimpan lama.
Contoh :
- Risoles
- Kebab mini
- Mpek-mpek
- Pisang goreng isi
- Cireng isi
- Bakso tahu
- dll...
Resep dan tips bisa dapat dengan mudah di google dan youtube. Serta cara pengemasan yang ciamik dan cute.
Cara pemasaran
- Untuk memasarkan yang pasti lebih mudah ditawarkan ke tetangga dulu dan keluarga.
- Kemudian lewat media sosial, whatsapp, facebook, Instagram, twitter, dll.
- Lalu jika sudah banyak pemesan atau orderan dalam sehari, boleh didaftarkan ke gofood dan grabfood
- Untuk makanan beku atau yang bisa disimpan lama bisa daftar di marketplace : tokopedia, shopee, dll.
2. JUALAN FASHION (BAJU, TAS, SEPATU, KERUDUNG, DLL)
Photo by destiawan nur agustra from Pexels |
Jualan di bidang fashion sebenarnya memang lebih banyak dibandingkan jualan makanan.
Karena lebih mudah, simple, dan gak perlu modal banyak.
Apalagi kalau bisa sistem dropship, lebih asik lagi.
Bunda (cieee bunda) cuma perlu modal smartphone buat menawarkan barang.
Tapi kalau punya modal yang agak banyak bisa koq jadi reseller, yaitu stok barang yang dibeli dari agen atau penjual besar.
Ide fashion yang cukup banyak diminati :
- Gamis (Dewasa, remaja, couple Ibu-Anak)
- Baju Anak/bayi
- Jilbab/Hijab/Pashmina simple
- Sepatu
- Tas
- Kaos anak dan dewasa
- Kaos Couple
- Kaos trend (yang lagi trend secara gambar atau tulisan)
- Baju casual untuk wanita
3. JUALAN PRODUK KECANTIKAN
Photo by Anderson Guerra from Pexels |
Sekarang banyak produk kecantikan semacam kosmetik, sabun, skin care, perawatan wajah, dan lainnya yang bersliweran di beranda media sosial kita ya bun..
Ada yang sistemnya Multi Level Marketing, ada juga yang reseller biasa.
Untuk bunda yang masih awam banget, gak tau gimana cara jualan di online. Disarankan ikut yang multi level marketing. Tapi yang produknya bener-bener ada ya.
Kalau di multilevel marketing, Bunda udah diajakarkan caranya mengelola pasar.
Gimana bikin postingan yang bagus di facebook dan instagram
Ada komunkasi dari upline untuk membantu penjualan.
Yah walaupun gak semua mlm itu bagus, tapi masih ada koq yang memang terbaik.
Jualan produk ini cuannya juga gurih bun, siapa sih ciwik-ciwik yang gak pengen cantik??
Sudah gitu kalau memang cocok bakalan beli-beli terus tiap bulan.
Yang penting banyakin testimoni dan juga cara pemakaian produknya. Biar gampang diingat iklan terus dan terus dengan soft selling ya bun... hehehe
4. JUALAN PRODUK-PRODUK RUMAH TANGGA
Tau kan bun produk plastik yang gak boleh ketinggalan kalau anak suami yang bawa. Yang kalau ilang harus, mesti, dapet lagi. Kalau sampe gak nemu, bisa ngambek berbulan-bulan. HAHAHA
Jualan produk itu juga termasuk multi level marketing, tapi memang mereka sistemnya oke dan barangnya bagus bun. Jadi, banyak sekali yang ikut gabung dan jual.
Bunda juga cuma modal katalog doang, nanti tinggal pesen ke upline. Kalau modal sedikit belum perlu stok barang kan???
Atau Bunda bisa jualan sprei, bed cover, selimut dan lainnya. Masing-masing merek juga sudah mengeluarkan katalog.
Bunda tinggal liat-liat di marketplace, pesen 1 lalu jangan lupa kasih catatan. Minta katalog sprei untuk dijual lagi. Nanti dari tokonya akan diberi beberapa katalog dari beragam merek.
Oh iya, kalau mau dihutangkan ke tetangga, jangan sampai tidak mencatat ya. Serta harus lebih keras dan perlu usaha lagi untuk penagihannya. Jangan kayak saya ya bun ðŸ˜ðŸ˜ Gak bisa nagihnya.
5. JUALAN KERAJINAN TANGAN KREATIF
Photo by Surene Palvie from Pexels |
Nah yang ini semacam seni buat bunda-bunda yang rajin berkreasi.
Misal jualan gantungan flanel, boneka, lukisan, hiasan dinding, hiasan untuk rumah.
Olahan dari sampah pun bisa dibuat kreasi untuk tas, dompet, totebag, dll.
Cara pemasaran :
- Harus dibuat dulu satu karya untuk pajangan / portofolio atau bisa ambil gambar di google tapi bunda harus bisa bener-bener buatnya.
- Taruh di marketplace gambar-gambar tersebut. Jangan lupa pakai sistem PO
- Pastinya harus di share di sosial media
- Kalau punya budget buat iklan, yah boleh diiklanin.
- Packingnya harus rapih dan kuat ya bun.
6. JUALAN SESUAI HOBI ATAU SESUAI PENGALAMAN
www.biastex.com |
Nah kalau ini sih bisa dijadikan referensi. Misal hobi masak, ya bunda jualan alat masak, atau jualan makanannya.
Hobi menjahit ? Jual hasil karyanya, gamis, tas, totebag.
Hobi memancing ? Jual alat pancingnya
Kalau sesuai pengalaman??
Ya kayak gw dulu sih, pernah kerja di toko online dan toko kain di Tanah Abang.
Akhirnya buka toko kain online sendiri. Alhamdulillah bisa jadi sesuatu. Hehehehe
Oke itu tadi beberapa ide-ide jualan dari gw sebagai salah satu emak-emak yang no. 6.
Semoga terinspirasi ya...
Thank you udah membaca
Wassalammualaikum wr.wb.
No comments:
Post a Comment